Apa jenis layanan yang disediakan Repack.id?
Repack.id menyediakan layanan pengiriman barang internasional dan domestik serta layanan pengemasan untuk paket-paket yang memerlukan pengemasan khusus.
Dimana saya bisa mendapatkan harga layanan Repack.id?
Customer mendapatkan price list Repack.id dengan melakukan pengecekan harga via online di website Repack.id atau dapat menghubungi Customer Service kami via nomor hotline WhatsApp, nomor telepon atau DM ke social media Repack.id.
Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mengiriman paket saya ke negara lain setelah pengambilan?
Setelah paket yang dikirimkan oleh pelanggan sampai di kantor / area processing Repack.id, pengiriman internasional Express akan membutuhkan waktu 3-8 hari kerja atau Standard Service 5-10 hari kerja untuk sampai ke alamat penerima.
Bagaimana jika saya tidak tahu kode pos tujuan?
Anda dapat mencari kode pos tujuan anda via online atau anda dapat menghubungi Customer Service Repack.id melalui E-mail, Telepon ataupun DM.
Bagaimana cara mengubah atau membatalkan pesanan?
Apabila barang yang dikirimkan sudah melalui proses export dan sudah diterbangkan keluar dari Indonesia, pembatalan tidak dapat dilakukan, namun apabila barang masih berada di kantor / cabang / hub Repack.id pembatalan dapat dilakukan dan pengembalian barang akan dikenakan biaya tambahan.